Profil Sekolah

SMP Negeri 1 Merakurak adalah salah satu lembaga  Sekolah Menengah Pertama Negeri yang ada di Desa Tuwirikulon , Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban.

SMP yang didirikan pada tanggal  7 Nopember 1983 di atas tanah seluas 14.280 m2. berada dijalur strategis  di jalan raya Merakurak – Kerek,  jalan menuju  PT.  Semen Indonesia di Tuban, dengan demikian sekolah ini mudah dijangkau oleh peserta didik maupun guru  pengajar.

Saat ini  SMP Negeri 1 Merakurak memiliki jumlah guru pengajar 35 orang dan karyawan 14 orang.

dengan visi :

“Menjadi Sekolah Merdeka Belajar , Religius, Kompetitif, Berprestasi Dan Berbudaya Lingkungan”.

Sekolah selalu berupaya untuk mencapai keunggulan prestasi di bidang akademik maupun non akademik dalam proses pembelajaran yang berkualitas dan menyenangkan bagi peserta didik.

SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH

Dengan manajemen yang profesional, lingkungan yang nyaman dan suasana yang kondusif  SMP Negeri 1 Merakurak menjadi  sekolah pilihan pertama.

Senyum, salam, sapa, sopan dan santun menjadi ciri khas,  hal ini membuat suasana di sekolah menjadi hangat dan bersahabat.

Fasilitas yang dimiliki sekolah ini antara lain :

  • Ruang belajar/kelas , terdapat 21 ruang belajar  untuk kelas VII, VIII dan IX
  • Pojok Baca/Gazebo dan Pojok Kelas guna untuk mendukung kegiatan literasi
  • Lapangan Upacara
  • Lapangan Olah Raga
  • Ruang Kesenian
  • Ruang UKS
  • Lab IPA
  • Lab Komputer
  • Kantin
  • Koperasi Siswa
  • Perpustakaan dengan koleksi buku yang banyak dan sesuai dengan kebutuhan siswa

Sebagai sekolah dengan predikat Adiwiyata Mandiri SMP Negeri 1 Merakurak memilki lingkungan yang nyaman dan asri  terlihat dari keberagaman taman, pengelolaan sampah dan pembibitan jamur.

Tidak hanya  berpredikat sebagai sekolah Adiwiyata Mandiri SMP ini juga berpredikat sebagai Sekolah Sehat hal tersebut ditunjang dengan fasilitas UKS yang memadai bekerjasama dengan pihak  Puskesmas Temandang.

Selain sarana prasarana yang lengkap SMP Negeri 1 Merakurak juga telah dapat merenovasi total Masjid An-Nur,  ukurannya  diperluas yang menjadikan masjid ini mampu menampung semua warga sekolah.   Sumber biaya renovasi berasal dari infaq peserta didik, guru karyawan, orang tua/wali siswa, alumni dan lain-lain.

Selain itu masjid ini juga dapat dimanfaatkan untuk  sholat jamaah warga sekitar sekolah, dan berbagai kegiatan seperti jamaah sholat dhuhur untuk siswa, baca tulis al Quran serta pengotimalan masjid sebagai media dhawah islam semakin memadai.

Sekolah ini juga memilki beberapa program unggulan antara lain pembelajaran yang diawali dengan kegiatan  IMTAQ, Program Tahfizd Qur’an, kegiatan Berbinar Islami di hari Jumat pagi, kegiatan Clean and Green di hari Sabtu.

Tak hanya itu guna penguatan pendidikan karakter SMPN 1 Merakurak menggalakkan  sholat dhuzur secara berjamaah. Membangun budaya membaca dengan program literasi di setiap pekan, mendidik kedisiplinan dengan kegiatan upacara bendera, kegiatan Baris Berbaris bekerjasama dengan Polsek  dan Koramil Merakurak. Menumbuhkan rasa empati kepada sesama dengan mengadakan kegiatan pemberian bantuan sosial di lingkugan warga sekitar sekolah.

Media pendukung pembelajaran juga  dipersiapkan dengan baik dan modern seperti LCD Proyektor di setiap kelas, Ujian Berbasis Komputer, Pengisian dan pelaporan rapor one line serta jaringan internet di lingkungan sekolah.

Untuk mengasah dan mengembangkan bakat dan minat setiap siswa sekolah ini  memprogramkan  kegiatan ekstrakuriuler yang beragam bagi setiap siswa , antara lain Pramuka merupakan kegitan wajib, Bola volly, Sepak bola, Panahan, Atletik, Bela diri/Pencak Silat, , Bina vokal, Teater, Seni tari,  PMR , banjara, English club dll

Kegiatan ekstra kurikuler ini terbukti menunjang prestasi akademik siswa sehingga tercetak lulusan yang berkualitas siap melanjutkan ke jenjang berikutnya.

Ayo segera bergabung dengan kami!

SPENSAMER siap menyongsong masa depan yang lebih cerah

SPENSAMER luaar biasaaa……….Yes !!