
Merakurak 10 April 2025 – Dalam suasana yang penuh dengan kehangatan dan kekeluargaan kembali menyelimuti lingkungan UPT SMP Negeri 1 Merakurak pada hari Rabu, 9 April 2025, saat seluruh warga sekolah melaksanakan kegiatan Halal Bihalal pasca hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah.
Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid sekolah dan sekitarnya yang biasa disebut sebagai hutan sekolah UPT SMP Negeri 1 Merakurak, kegiatan penuh keharmonisan ini dihadiri oleh kepala sekolah, para dewan guru, dan staff Tata Administrasi Sekolah , serta seluruh siswa-siswi. Kegiatan ini dimulai sekitar pukul 08.00 WIB setelah pembiasaan shalat Dhuha telah dilaksanakan.
Pada sesi utama Halal Bihalal ini yang di isi dengan berjabat tangan serta saling menyebarkan kebahagian melewati senyuman yang penuh arti menjadi bentuk saling memaafkan dengan hati yang tulus dan ikhlas dari yang satu untuk lainnya, walaupun hanya sekedar berjabat tangan namun hal itu memiliki arti mendalam yang tak akan pernah terucap melalui kata-kata dari mulut semata.
Suasana dari kegiatan ini berlangsung dengan penuh keakraban dan ketulusan yang terucap melalui hati yang bersih di hari yang suci. Para siswa tampak antusias dan bahagia mengikuti kegiatan ini, karena Halal Bihalal ini menjadi salah satu sarana untuk meningkatkan keharmonisan dan memperkuat tali Silahturahim.
Kegiatan Halal Bihalal ini menjadi bukti nyata bahwa UPT SMP Negeri 1 Merakurak tidak hanya fokus pada pendidikan akademik, tetapi juga menanamkan nilai-nilai moral dan sosial yang kuat bagi seluruh warga sekolah.